kotatuban.com – Setiap minggu tepatnya pada hari Rabu Faleha Seafood bakal mendatangkan tokoh-tokoh muda asal Kabupaten Tuban. Tokoh yang bakal dihadirkan merupakan tokoh yang memiliki berbagai prestasi disegala bidang.
”Kegiatan ini merupakan ide baru dan baru kita laksanakan. Tujuannya kita hadirkan tokoh muda dan melakukan diskusi ini agar dapat menginspirasi masyarakat Tuban terutama kaum muda,” terang, Owner Faleeha Seafood, Ratna Juwita, Sabtu (15/09).
Lebih lanjut, kenapa memilih pemuda sebagai sasaran acara, dikarenakan para pemuda memiliki masa depan yang lebih panjang dalam menggapai impiannya. Serta pemuda adalah penerus pemimpin bangsa yang harus memiliki banyak pengetahuan.
”Kita juga ingin selalu dekat dengan semua kalangan pemuda,” tambah Ratna Juwita.
Lebih lanjut Ratna mengatakan, kegiatan tersebut pertama kali dilakukan pada Rabu (12/09) lalu dengan menghadirkan atlet lompat galah yang tergabung dalam Timnas Asian Games 2018, Tengku Tegar Abadi.
Selain itu, pada acara tersebut juga dihadiri Nina Adiningtyas S Paskibraka Nasional, dan Puji Prasetyo Atlet gulat peraih medali emas kelas 52 kg PON XIX Jabar 2016.
Sementara iu, Tengku Tegar Abadi mengaku meskipun kedua orang tuanya bekerja sebagai petani, tetapi dirinya tetap bersemangat dalam membagi waktu untuk mengejar prestasinya. Walaupun tak banyak kemudahan yang menyertai setiap harinya.
Namun tekad Tegar untuk mengharumkan nama keluarga, dan tanah kelahiran selalu ada dalam dirinya. Hingga dia pun selalu membagi waktu antara berlatih dengan membantu orang tuanya.
”Saya sampai saat ini selalu membagi waktu antara membantu orang tua dan berlatih,” kata Tegar atlet lompat galah yang tergabung dalam Timnas Asian Games 2018. (rto)