oleh

Potensi Tuban Belum Tergarap Maksimal

kotatuban.com – Tuban memiliki potensi yang melipah ruah, baik potensi dari suber daya alam (SDA) maupun sumber daya manusia (SDM) nya. Namun, sayang potensi tersebut hingga saat ini belum tergarap secara optimal.

Hal tersebut diungkapkan, Ketua Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Kabupaten Tuban, Mukaffi Makki, saat ditemui kotatuban.com, Rabu (24/09) diruang kerjanya. Menurutnya, Tuban memiliki potensi laut yang luar biasa melimpah, tapi juga belum dikelola dengan baik. Selain itu, kerajinan batik, ukir dan kerajinan lainnya juga banyak di Tuban.

”Potensi-potensi itu sangat perlu untuk dikembangkan. Apa lagi sebentar lagi, pada tahun 2015 kita akan memasuki Asean Ekonomic Comunity (AEC) atau Masyarakat Ekonomi Asean (MEA). Sehingga, potensi-potensi yang ada tersebut harus dioptimalkan supaya mampu bersaing dengan negara lain,” tandasnya.

Caranya, lanjut Mukaffi, kualitas maupun kuantitas para pengusaha yang berada di Bumi Wali ini harus dioptimalkan. Sehingga, nantinya para pengusaha yang ada di Tuban ini mampu bersaing dengan pengusaha dari luar Tuban.

”Pengusaha asal Tuban selama ini masih berjalan secara sendiri-sendiri, belum terorganisir. Sehingga, hal tersebut membuat pengusaha Tuban masih terkesan lemah, dan sulit untuk menembus pasar yang lebih luas lagi,” pungkasnya.(duc)