kotatuban.com-Warga Kabupaten Tuban padati kawasan Aloon-Aloon kota yang menjadi start dan finish kirap mobil tempur dalam rangka peringatan hari ulang tahun (HUT) Krops Marinir TNI AL ke 70. Wargapun dimanjakan dengan dibebaskan ikut menaiki kendaraan tempur baja milik TNI itu.
Warga Tuban mulai dari anak-anak hingga orang dewasan nampak melihat kendaraan tempur yang berjajar di depan Masjid Agung Tuban, tidak sedikit dari warga yang datang juga menyempatkan berfoto selfie maupun meminta tolong angota keluarganya untuk mengabadikan moment yang tidak mereka jumpai dalam setiap tahun sekali itu.

“Sefvie mas, jarang-jarang di Tuban aga ginian,” ujar seorang pria yang tengah berfoto di depan salah satu tank yang diparkir di Aloon-Aloon Tuban sebelum.kirab, Sabtu (21/11).
Tidak hanya berfoto, sejumlah warga terutama remaja juga nampak menaiki kendaraan militer yang seluruhnya berbahan baja berwarna hijau gelap khas TNI. mereka mengaku akan naik dan mengikuti kirab keliling kota bersama anggota Marinir yang sedang memperingati HUT ke 70.
“Nanti mau ikut muter muter, ini sudah duduk diatas, teman-teman juga banyak yang ikut naik, “ kata Rona Zalfa, salah satu remaja yang duduk diatas tank milik Marinir.
Dia mengaku, baru pertama kali melihat hingga naik tank yang biasanya hanya dia lihat dari buku dan televise. Menurut remaja 17 tahun itu, kesempatan itu baru dia alami sekali ini.
“Baru kali ini lihat tank banyak ada di Tuban, gak tahu kalau sebelum ini juga pernah ada kegiatan seperti ini disini, asik mas” kata Rona.
Untuk diketahui, kendaraan perang Marinir tersebut akan dikirab keliling kota dengan melintasi sejumlah jalan diantaranya, Jalan Kartini, Jalan Veteran, Jalan Basuki Rachmad, Jalan Panglima Sudirman dan finis kembali di Jalan Kartini depan Kantor Pemkab Tuban.(kim)