oleh

Aliansi BEM Tuban Bantu Korban Banjir

kotatuban.com – Aliasi Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) se Kabupaten Tuban memberikan bantuan bantuan sembako kepada masyarakat Desa Ngadirejo, Kecamatan Rengel pasca banjir beberapa waktu lalu, Sabtu (10/03).

Aliansi BEM se Tuban yang terdiri dari BEM Universitas Sunan Bonang, BEM Universitas PGRI Ronggolawe, BEM Stikes NU dan BEM Stitma tersebut menggalang dana kepada masyarakat dibundaran patung Letda Soecipto pada Selasa (06/03) lalu.

”Kita menggalang dana kepada masyarakat pengguna jalan, dan uang yang kami kumpulkan sebanyak Rp4.900.000,” terang, koordinator kegiatan Firman Hadi.

Menurut mahsiswa Stikes NU Tuban tersebut, dana yang terkumpul dibelikan kebutuhan pokok seperti beras, minyak goreng, dan mie instant sebanyak 300 paket.

”Kemudian paket sembako tersebut kita distribusikan ke Desa Ngadirejo, Rengel. Bantuan ini kita pandang perlu kita berikan pasca banjir. Karena biasanya masyarakat belum sempat bekerja secara maksimal pasca banjir,” ungkapnya.

Sementara itu, Ketua BEM Universitas Sunan Bonang, Ahmad Arifudin mengatakan, bahwa kegiatan tersebut untuk menumbuhkan dan memupuk jiwa sosial dan perduli kepada sesama yang terkena musibah.

”Kegiatan seperti ini juga kita gunakan sebagai ajang silaturrahmi antara mahasiswa di kampus-kampus yang ada di Tuban,” pungkasnya. (duc)