
kotatuban.com – Anjungan Tunai Mandiri Bank Rakyat Indonesia (ATM BRI) di Kantor Bersama Samsat Tuban, Jalan Teuku Umar dibobol kawanan pencuri, Rabu (08/07) dini hari.
Diduga, pelaku pembobolan tersebut berjumlah 2 orang laki-laki merusak brankas penyimpanan uang ATM dengan cara mencongkelnya menggunakan besi. Namun, pelaku gagal membawa kabur uang, karena aksinya tersebut keburu kepergok anggota Satpol PP yang sedang berpatroli.
”Pelakunya diketahui dua orang naik sepeda motor Yamaha N-Max warna merah maron,” terang, Kapolsek Tuban Kota, AKP Supar, saat ditemui di lokasi kejadian.
Menurutnya, pembolan ATM BRI itu terjadi sekitar pukul 01.00 WIB. Salah seorang pelaku masuk ke bilik ATM BRI dan melancarkan aksinya. Sedangkan, pelaku lainnya menunggu di atas sepeda motor sambil mengawasi situasi di luar.
”Setelah sempat merusak camera CCTV yang ada di atas mesin ATM, pelaku kemudian mencongkel brankas tempat penyimpanan uang. Beruntung anggota Satpol PP yang sedang patroli merasa curiga dengan gelagat para pelaku,” ungkapnya.
Merasa aksinya tersebut diketahui anggota Satpol PP, pelaku yang ketakutan dan memutuskan kabur tanpa membawa uang dari mesin ATM. Mereka memacu kendaraanya ke arah utara, melintasi Jalur Pantura Tuban. Selanjutnya kasus ini dilaporkan kepada pihak kepolisian.
”Awalnya ada sepeda motor mencurigakan, satu orang di atas sepeda motor, kemudian ada patroli Satpol PP. Kemudian salah satu Satpol PP curiga, kemudian turun mendekati ATM. Namun pelaku keburu lari naik sepeda motor,” jelas mantan Kapolsek Bancar itu usai melakukan Olah Tempat Kejadian Perkara (TKP).
Guna kepentingan penyelidikan, bilik ATM BRI dipasang garis polisi. Hingga kini polisi masih melakukan penyelidikan dan mencari tahu identitas para pelaku. ”Kita masih melakukan penyidikan lebih lanjut terkait pembobolan ATM ini,” pungkasnya. (duc)