Bakar Ban Bekas, Puluhan Juta Rupiah Melayang

kotatuban.com – Puluhan ban serep truk trailler di PT Prasojo Jaya Bersama, yang berada di Dusun Pereng, Desa Purworejo, Kecamatan Jenu, terbakar, Jumat (12/01) dinihari. Akibat kebakaran itu, perusahaan mengalami kerugian materi kurang lebih sekitar Rp 50 juta.

”Alhamdulillah tidak ada korban jiwa dalam kejadian itu. Untuk kerugian meteri ditaksir kurang lebih mencapai Rp 50 juta,” ujar Kepala Pelaksana Badan Penangggulangan Bencana Daerah (BPBD) Tuban, Joko Ludiono.

Menurutnya, kejadian itu bermula saat Sujono selaku penjaga malam sedang membakar ban bekas untuk penerangan lampu karena lampu disekitar gudang mati. Setelah api menyala, penjaga malam mengawal truk keluar masuk ke gudang.

Pada saat bersamaan itu, ban bekas yang dibakar apinya membesar hingga mengenai tumpukan ban serep atau cadangan yang berada tidak jauh dari tempat Sujono membakar ban bekas. Hingga akhirnya, kobaran api dengan ketinggian kurang lebih 10 meter menjalar dengan cepat yang menghanguskan tumpukan ban bekas itu.

”Penjaga malam itu sangat panik melihat besarnya api, karena di dekat api yang berjarak kurang lebih 4 meter ada kantor dan garasi truk trailer,” terang Joko Ludiono.

Menurutnya, dengan cepat penjaga malam itu meminta pertolongan kepada anaknya untuk menghubungi Team Pemadam kebakaran. Tak lama berselang, tim BPBD Tuban langsung datang dilokasi kejadian.

”Kobaran api baru bisa dipadamkan oleh petugas dengan dibantu tim pemadam PT Semen Indonesia dan anggota Polsek Jenu beberapa saat kemudian,” pungkasnya. (duc)

Comments are closed.