oleh

Berlubang, Jalur Pantura Tuban Makan Korban

kotatuban.com – Gara-gara jalan berlubang, pembonceng motor terjatuh hingga tewas terlindas truk di jalur Pantura Tuban, tepatnya di Desa Banjarejo, Kecamatan Bancar, Senin (12/03).

Korban diketahui bernama Ari Listia (27), warga Desa Kaliwadas, Kecamatan Bumiayu, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah. Saat itu korban diboncengkan oleh suaminya, Saeful Amri (31) dengan menggunakan motor bernopol S-2297-HA.

”Akibat kecelakaan lalu lintas itu, satu korban meninggal dunia di lokasi kejadian,” terang, Iptu Nungki Sambodo, Kanit Laka Satlantas Polres Tuban ketika berada di lokasi kejadian.

Kecelakaan maut itu berawal saat Saeful Amri mengendari sepeda motor dari arah timur dengan memboncengkan istrinya. Kondisi jalan saat itu basah karena hujan. Ketika sampai di lokasi kejadian motor korban melewati lubang jalan yang tergenang air hujan. Akibatnya motor korban terpeleset hingga terjatuh ke kanan, dan penumpang terpelanting kekanan.

Naas pada saat bersamaan dari arah berlawanan datang truk bernopol L 9242 UZ yang dikemudikan Andis Kurniawan (31), warga Kecamatan Semboro Kabupaten Jember. Sehingga truk bermuatan keramik itu melindas korban yang akhirnya meninggal dunia di lokasi kejadian.

”Saat itu motor korban melewati genangan air hujan, dan motor beserta penumpang terjatuh ke kanan, hingga terjadi kecelakaan lalu lintas,” beber Iptu Nungi Sambodo.

Selanjutnya anggota Satlantas Polres Tuban datang ke lokasi kejadian untuk melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP). Serta anggota mengevakausi korban dan memintai keterangan beberapa saksi guna proses penyelidikan lebih lanjut. (duc)