oleh

Bicarakan Nasib Rakyat Anggota DPRD Main Ponsel

kotatuban.com – Meski tengah mendengarkan nota penjelasan RAPBD 2017 dalam rapat paripurna, namun, sejumlah anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Tuban malah asyik mainan ponselnyan, Senin (31/10).

Sejumlah anggota DPRD lebih asyik mainan jejaring sosial, facebook dibanding menyimak penjelasan bupati terkait nasib rakyat Tuban lima tahun mendatang. Bahkan, ada pula anggota dewan yang asyik melihat foto-foto wanita seksi saat sidang paripurna tersebut.

Padahal dalam paripurna tersebut membahas persoalan yang cukup penting. Dan ada tiga nota penjelasan dalam rapat bersama esekutif tersebut. Yang pertama, nota penjelasan RAPBD tahun 2017. Kedua, nota penjelasan raperda inisiatif DPRD Kabupaten Tuban, dan yang ketiga, pembentukan pansus raperda inisiatif DPRD Kabupaten Tuban.

Disaat Bupati Tuban, Fathul Huda, membacakan nota penjelasan RAPBD 2017, banyak anggota rapat yang cuek dan tidak menghiraukan penjelasan bupati, dan wakil rakyat tersebut nampak asyik memainkan ponselnya. Bahkan, seorang anggota dewan nampak asyik facebookan dengan menonton wanita-wanita seksi di ponselnya.

Menanggapi kelakuan wakil rakyat tersebut, Sekretaris Dewan (Sekwan) Supriyanto, menjelaskan, adanya anggota rapat yang cuek dan tidak memperhatikan rapat paripurna, pihaknya akan melakukan evaluasi terhadap anggota dewan tersebut.

”Terimakasih, coba nanti kita lakukan evaluasi dengan pimpinan,” ungkap Supriyanto.

Sementara itu, Ketua DPRD Kabupaten Tuban, Miyadi, mengakui hal itu memang terkait kesadaran seorang anggota dewan. Dia tidak melihat kesana kemari, sehingga tidak tahu pasti masalah tersebut. Terpenting proses paripurna sudah dilakukan dengan prosedur yang benar, sehingga, RPABD 2017 bisa dilakukan pembahasan lebih lanjut..

”Kalau misalkan terbukti melanggar maka akan kami serahkan kepada Badan Kehormatan (BK), karena itu tanggung jawab BK untuk menyampaikan kepada pimpinan. Dan pimpinan akan memberikan tugas kepada BK,” pungkasnya. (duc)