oleh

Capres Jokowi Mulai Disosialisasikan di Tuban

Projo deklarasikan di Tuban
Projo deklarasikan di Tuban

kotatuban.com-Ratusan Relawan  calon presiden Joko Widodo (Jokowi) dari  Kabupaten Tuban, Bojonegoro, dan Lamongan, deklarasikan Projo (Pro Jokowidodo), Senin (21/4).

Pantauan di lapangann, acara bertajuk Deklarasi Relawan dan Pelantikan Pengurus Pro calon presiden yang di usung Partai Demkrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Jokowi dihadiri sekitar 600 undangan. Tak hanya relawan dari 3 Kabupaten eks Karisidenan Bojonegoro, sejumlah pengurus Projo Jawa Timur juga nampak hadir.

“Undangan kita sebanyak 600 orang dari Tuban, Bojonegoro, dan Lamongan,” ujar Ketua Pelaksana Deklarasi Relawan dan Pelantikan Pengurus Pro Jokowi, Sulistyanto.

Peserta deklarasi mendukung Jokowi  karena Calon Presiden (Capres) yang diusung PDIP itu  merupakan sosok yang bersih. Mantan Wali Kota Solo dan Gubernur DKI Jakarta itu juga dinilai sebagai sosok yang merakyat dan rendah hati, meski sempat dihujat lawan politiknya.

“Kami menilai Jokowi sosok yang bersih, merakyat dan rendah hati. Dihujat lawan politik tetap bersikap tenang, itulah jikowi” jelas Sulistyanto.

Projo optimis Jokowi akan menang telak dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) Juli mendatang. Khusus untuk wilayah Tuban, Projo mentargetkan keunggulan suara hingga 70 persen. Hal ini didasari jumlah masyarakat nasionalis lebih bsar dibanding agamis.

“Di Tuban mayoritas nasionalis, hanya 30 persen saja masyarakat agamis, jadi kita yakin target itu tercapai,” katanya. (kim)