oleh

DBD Di Tuban 113 Kasus, 1 Tewas

nyamuk Aedes Aegypti pembawa bibit virus DB.
nyamuk Aedes Aegypti pembawa bibit virus DB.

kotatuban.com – Kasus Demam Berdarah Dengue (DBD) di Kabupaten Tuban pada tahun 2014 ini sudah mencapai 113 kasus. Dari jumlah kasus DBD tersebut satu orang dilaporkan tewas.

”Sampai saat ini di Kabupaten Tuban ada 113 kasus DBD yang dilaporkan kepada kita. Dan satu orang dilaporkan meninggal dunia karena gigitan nyamuk aedes aegypty,” terang, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Tuban, Saiful Hadi, saat ditemui kotatuban.com, Selasa (02/09) diruang kerjanya.

Lebih lanjut, Saiful Hadi mengatakan, pada bulan ini kasus DBD cenderung menurun. Sedangkan, diperkiran pada awal bulan Oktober mendatang kasus DBD akan kembali meningkat. Pasalnya, pada bulan tersebut memasuki musim penghujan. ”Diperkirakan pada Oktober mendatang DBD diperkirakan akan mulai lagi, karena pada bulan itu akan memasuki musim penghujan,” tuturnya.

Untuk itu, lanjut Saiful, diharapkan kepada masyarakat untuk membudayakan hidup bersih dan hidup sehat. Selain itu, juga harus membudayakan untuk menguras bak mandi, membersihkan tampungkan air secara rutin, dan mengubur barang-barang yang dapat menampung air.

”Nyamuk aedes aegypty ini senangnya digenangan-genangan air yang bersih dan jernih. Sehingga tampungan-tampungan air harus di bersihkan secara rutin. Hal itu agar jentik-jentik nyamuk aedes aegypty dapat dimusnahkan,” pungkasnya. (duc)