kotatuban.com – Bakal Calon Bupati (Bacabup) Tuban 2020, Setiajit mendampingi Sekjen PDIP, Hasto Kristiyanto saat konsolidasi di Tuban. Setiajit satu mobil dengan Sekjen PDIP sejak dari Surabaya hingga ke Tuban, Senin (9/12/2019).
Bahkan saat konsolidasi partai, Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto memperkenalkan Setiajit sebagai Bacabup PDIP bersamaan dengan bacabup-bawacabup yang mendaftar lewat PDIP Tuban.
Setiajit mengaku dia dihubungi langsung Hasto untuk bersama-sama ke Tuban. Kebersamaan lelaki kelahiran Tuban yang kini menjabat Kadis ESDM Jatim itu yang satu mobil dengan Hasto diprediksi merupakan tanda baik ntuk mendapatkan rekom dari partai pimpinan Megawati Soekarno Putri.
“Ya semoga saja, tapi, yang diundang kan semua calon yang mendaftar di PDIP, masih harus tetap berjuang untuk mendapatkan rokomendasi pencalonan, “ ungkapnya saat acara konsolidasi PDIP di Tuban.
Dihadapan kader Banteng Ronggolawe, Hasto mentargetkan kemenangan di Tuban. Momentum Pilkada di Tuban harus dimanfaatkan kader Banteng Ronggolawe untuk mengknsolidasikan kader dan seluruh partai untuk meraih kemenangan.
‘’Kita sudah 20 tahun puasa. Maka momentum pilkada tahun depan, calon yang diusung PDIP harus menang,’’ ujar Hasto Kritiyanto di hadapan ratusan kader.
Pilkada menurut pria kelahiran Jogjakarta ini adalah momentum untuk konsolidasi partai. Menata mekanisme partai agar menghasilkan pemimpin yang terbaik. Untuk proses di PDIP ada ada propertest. Dari 18 yang mendaftar di PDIP, akan disaring menjadi 6 orang. Kenudian akan disurvei yang berakhir 20 Desember mendatang.
‘’Awal Januari akan ditetapkan. Akan ada psikotest juga untuk mengetahui kepribadiannya bagaimana, kepemimpinannya bagaimana dan aspek lainnya,’’ ungkap dia.
Mendengar arahan Sekjen PDIP< setiajit memastikan visi misinya sejalan dengan agaris PDIP. Pihaknya juga akan mengikuti mekanisme yang ditetapkan PDIP dalam proses mendapatkan rekomendasi pencalonan.
‘’Visi misi saya sejalan dengan PDIP. Pemimpin dan pemerintah harus bersama rakyat. Visi misi saya menjadikan Tuban unggul dan sejahtera bersama dan pemerintah selalu ada untuk rakyat,’’ jelas Setiajit. (ims)