kotatuban.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tuban akan menggandeng Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (Lapan) dan Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (Lipi) untuk menentukan peta rawan bencana, Jumat (19/12).
Kerjasama dengan dua lembaga ilmu pengetahuan untuk pembuatan peta rawan bencana tersebut, sebagai upaya validasi bencana apa saja yang rawan di Kabupaten Tuban. Selain itu, juga titik-titik mana saja yang terjadinya kerawanan bencana tersebut.
”Selama ini kita untuk menentukan daerah rawan bencana hanya berdasarkan kebiasaan dan perkiraan saja. Jika peta rawan bencana ini ada kita akan lebih siap dalam antisipasi datangnya bencana tersebut,” terang, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Tuban, Joko Ludiono.
Menurutnya, dengan adanya peta rawan bencana ini akan mempermudah pemerintah dalam menangani bencana alam yang terjadi. Selain itu, Pemkab maupun pihak lain yang akan melakukan penanggulangan atau pertolongan terhadap korban bencana bisa tepat.
”Semoga saja dengan adanya peta rawan bencana ini, kita bisa antisipasi terjadinya bencana alam sejak dini,” pungkas, mantan camat Grabakan tersebut. (duc)