oleh

Jelang Ramadan Karaoke DIrazia

image
Petugas saat razia tempat karaoke

kotatuban.com-Petugas gabungan TNI, Polisi dan Satpol PP merazia sejumlah tempat hiburan malam di Jalan Tuban-Semarang, Kabupaten Tuban. Razia dilakukan untuk mengantisipasi peredaran narkoba jelang Bulan Suci Ramadaan.

Satu-persatu pengunjung tempat hiburan diperiksa oleh petugas dengan meminta kartu identitas serta memeriksa barang bawaan para pengnjung.  Selain pengunjung karaoke dan tempat hiburan,  pemandu lagu juga tidak luput dari pemeriksaan petugas.

“Sasaran kita adalah Penyakit Masyarakat (Pekat) menjelang Bulan Puasa, sekaligus meminimalisir peredaran obat-obatan terlarang” terang Kapolsek Jenu, AKP Yani Susilo, Kamis (02/06).

Kedatangan petugas disejumlah tempat hiburan ini sempat mengagetkan para pengunjung yang tengah menikmati alunan lagu dan hiburan. Sayangnya dari kegiatan tersebut petugas tidak menemukan barang mencurigakan yang dicari.

“Sementara ini belum kami temukan hasil sasaran utama, yakni, narkoba,” sambung Yani.

Razia cipta kondisi tersebut akan dilaksanakan petugas secara berkala menjelang hingga pelaksanaan Bulan Ramadan. Kegiatan ini diharapkan mampu menciptakan suasana kondusif jelang bulan suci ramadaan. Selain juga untuk menekan aktifitas dan kegiatanmasyarakat menyimpang selama Bulan Ramadan. Sehingga tidak terjadi gangguan keamanan dan ketertiban selama Bulan Puasa nanti.

“Kami masih akan terus melakukan kegiatan serupa guna menciptakan keamanan dan kenyamana bagi umat muslim yang tengah melaksanakan ibadah puasa,” pungkas Yani. (kim)