kotatuban.com – Karnaval yang diikuti anak Taman Kanak-kanak (TK) dan Radlatul Athfal (RA) merupakan upaya mengenalkan perjuangan para pahlawan dalam merebut kemerdekaan sejak dini bagi generasi bangsa. Namun, tingkah polah barisan karnaval anak TK dan RA itu menjadi tontonan tersendiri bagi masyarakat Kabupaten Tuban, Senin (11/08).
Pantauan kotatuban.com, dilapangan ratusan siswa TK dan RA tersebut berasal dari 44 sekolah di Tuban. Ratusan siswa tersebut tampak berhias dengan kostum pakaian adat dari berbagai berbagai penjuru Nusantara. Pakaian adat yang digunakan antaralain dari suku jawa, aceh, kalimantan, dan dari berbagai daerah lainnya. Selain itu, ada juga yang mengenakan pakaian dari berbagai profesi seperti TNI, Polisi, Pilot, dan dari berbagai profesi lainnya.
Tampak juga iringan barisan drum band yang berasal dari beberapa sekolah TK yang memang mempunyai ekstrakurikuler ini. ”Kalau anak saya pakai kostum adat Jawa Timur,” terang Umi (27), salah satu orang tua siswa saat ditemui kotatuban.com.
Sedangkan, para siswa tersebut, terlihat mulai melakukan start dari alon-alon Kabupaten Tuban. Mereka kemudian melakukan arak-arakan menuju Jalan KH Mustain. Berlanjut ke Jalan Basuki Rahmat, kemudian menuju Jalan Veteran, Jalan RM Suryo, dan berakhir di sisi timur alon-alon Kabupaten Tuban.
Di sepanjang jalan ini, tampak masyarakat sudah mulai berjubel untuk melihat karnaval anak-anak.Didalam perjalanan tak jarang, beberapa orang yang merasa gemas menggoda anak-anak yang tengah berjalan. Bahkan, ada juga yang nekat mencubit pipi salah satu siswa yang mengenakan kostum pakaian salah satu daerah. ”Gemes saja saya melihat anak kecil pakai kostum yang lucu tersebut,” kata Dewi (20), salah satu mahasiswa asal Tuban. (duc)