Kang Warih : Insyaallah mereka Sehat Lahir Batin, Jasmani dan Rohani.
KotaTuban.Com – Setelah secara resmi ditutup tadi malam (6/9) tepat pukul 00.00, seperti yang sudah diperkirakan sebelumnya hanya ada tiga pasang calon yakni Mbak Ana – De Anwar, Setiajid – Armaya, Lindra – Riyadi, mulai hari ini (7/9) sampai Rabu lusa (9/9) mereka harus mulai menjalani Tes Kesehatan di RSUD Dr. Soetomo Surabaya.
“Tes kesehatan tanggal 7,8 dan 9 September 2020 di RSUD Dr. Soetomo Surabaya,” kata Fathul Iksan, Ketua KPU Kabupaten Tuban, Sabtu, (5/9/2020).
H. Warih Satria Setiawan, ST., MBA atau yang akrab dipanggil dengan Kang Warih ketika dihubungi via telepon mendoakan agar para Paslon yang merupakan Kader Tuban terbaik yang akan menentukan arah perjalanan Tuban 5 tahun kedepan diberikan kemudahan dan kelancaran dalam menjalani setiap tahapan dalam Pilkada Tuban 2020.
“Semoga para Pasangan Calon diberikan kemudahan dan kelancaran dalam setiap tahapan,” ucap Kang Warih yang merupakan Ketua ISNU (Ikatan Sarjana NU) Kabupaten Tuban.
Dalam percakapan singkat via telepon tersebut, Kang Warih juga mengucapkan doa kepada Paslon tersebut dan menyatakan keyakinannya bahwa semua Paslon tersebut sehat jasmani dan rohaninya.
“Insyaallah dan semoga mereka semua sehat lahir bathin, jasmani dan rohaninya,” kata Kang Warih yang merupakan inisiator gerakan #TubanBerdaya.
Melanjutkan percakapan yang singkat namun sangat bermakna tersebut, penulis menanyakan kepada Kang Warih perihal perasaannya kepada Paslon terpilih apakah ada rasa kecewa atau marah pada salah satu paslon atau bahkan semuanya ?
“Insyaallah mboten lah mas, justru saya mendoakan agar mereka semuanya diberikan kesempatan bisa bertanding dalam Pilkada Tuban 2020 nanti.”
“Insyaallah saya kenal baik dengan semuanya kok mas, bahkan ada beberapa yang dekat juga,” lanjut Kang Warih.
“Nggak ada sedikit pun rasa marah maupun benci pada mereka (Paslon, red.), klo kecewa wonteh sih sedikit,” tutup Kang Warih sambil ketawa sembari menutup teleponnya karena akan melanjutkan Safari Silaturahminya.