oleh

Pertamina EP Aset Empat Eksplorasi Sumur Jamprong

Manager Pertamina EP Cepu, Agus Aprilianto

kotatuban.com – Pertamina Eksplorasi dan Produksi (Pertamina EP) Asset 4, berencana mengembangkan wilayah produksj dengan membidik sumur baru di Desa Jamprong, Kecamatan Kenduruan, Kabupaten Tuban.

“Rencana awal eksplorasi dimulai bulan Oktober 2016, semoga tidak ada halangan,” kata Field Manager Pertamina EP Asset 4, Agus Amperianto, Sabtu (10/09).

Agus menjelaskan eksplorasi sumur di Desa Jamprong ini disebut sebagai sumur eksplorasi Albatros Putih (ABP-1).

Sebelum eksplorasi Pertamina EP,   pada 25 dan 26 Agustus 2016, sudah melakukan penandatanganan dokumen pembebasan lahan. Sekaligus pembayaran kompensasi atas lahan seluas 4,9 hektar kepada pemilik lahan.

“Persiapan lokasi sudah siap, lahan juga sudah kami selesakkan, tinggal sisa beberapa warga yang belum, karena menunggu verifikasi data dari pemerintah desa,”  terang Agus.

Saat ini pihak Pertamina EP sudah  melakukan proses clearing (psrsiapan lokasi), sekaligus pemadatan akses masuk menuju lokasi eksplorasi sumur ABP-1.

“Kami minta doa dan restunya semoga eksplorasi baru ini sesuai target dari pemerintah,” harap Agus. (kim)