kotatuban.com – Ada brbagai macam cara dilakukan oleh petugas kepolisian jajaran Polres Tuban untuk melakukan pencegahan dan juga memerangi terkait peredaran Narkoba maupun obat-obatan terlarang di wilayah Kabupaten Tuban, Rabu (27/04).
Salah satunya seperti yang dilakukan oleh petugas Kepolisian Sektor (Polsek) Rengel. Untuk menimbulkan kesadaran masyarakat terkait bahaya Narkoba, anggota Polsek Rengel melakukan sosialisasi keliling desa dengan cara melalui pemutaran film tentang bahaya Narkoba.
”Kita sengaja melakukan sosialisasi dengan mengajak warga untuk melihat film tentang bahaya Narkoba. Tujuannya, saat kita jelaskan dengan memberikan gambar-gambar seperti ini mereka akan lebih paham dengan dampak buruk dari Narkoba,” terang Kapolsek Rengel AKP Musa Bakhtiar.
Menurutnya, dalam memerangi peredaran obat-obatan terlarang yang paling sulit adalah menumbuhkan kesadaran masyarakat, untuk sama-sama melakukan penanggulangan sejak dini. Jika masyarakat sudah sadar, para pengedar Narkoba tidak lagi bisa berkembang untuk menjual barang haram tersebut.
”Kalau hanya menangkap pengedarnya itu bukan merupakan hal yang sulit. Tapi yang lebih penting adalah menumbuhkan kesadaran di kalangan masyarakat untuk bersama-sama melawan Narkoba dengan bentuk apapun itu,” tandasnya.
Kegiatan dengan cara blusukan ke desa-desa dengan memutar film tentang bahaya Narkoba mendapatkan apresiasasi dari warga masyarakat. Pasalnya, dengan adanya sosialisasi ke desa-desa bisa memberikan pemahaman bagi warga termasuk para orang tua untuk melakukan pengawasan terhadap anak-anaknya.
”Kami sangat mengapresiasi sekali atas kegiatan ini dan kami sangat mendukung untuk pemberantasan Narkoba, karena Narkoba bisa merusak mental para remaja,” tandas Kades Maibit Ahmad Ali. (duc)