
kotatuban.com – Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Manbail Futuh, Kecamatan Jenu menggelar Pemilihan Ketua Osis (Pilkasis) secara langsung, Selasa (11/10). Pelaksanaan demokrasi tingkat sekolah tersebut dilaksanakan selayaknya pelaksanaan Pileg, maupun Pilkada.
Dalam pemilihan ketua Osis secara langsung tersebut, dimenangkan oleh pasangan nomer urut 1, Siti Wahyuni – Budi Hermanto dari dua pasangan kandidat lawannya. Pasangan dari Partai Kebangkitan (PK) itu berhasil meraih suara terbanyak yakni 68 suara.
Sementara pasangan nomer urut 2 dari Partai Merpati Putih (PMP), A. Irwan Patoni sebagai Kandidat Calon Ketua Osis dan Arina Aprilia L. sebagai Kandidat Wakil Ketua Osis barhasil meraih 60 suara. Sedangkan, untuk pasangan nomor urut 3 yakni Siti Nur Indah sebagai kandidat calon ketua Osis didampingi Pebrilia Keki K, hanya mampu meraih 35 suara sah.
”Pilkasis SMK Manbail Futuh ini tercatat ada 207 daftar pemilih tetap. Dan yang menggunakan hak suaranya tercatat 188 jumlah suara. Untuk suara tidak sah tercatat sebanyak 25 suara dan suara sah tercatat sebanyak 163 suara,” terang, Wakil Ketua Bidang Kesiswaan SMK Manbail Futuh, Achmad Chairul Mizan.
Menurutnya, digelarnya pengetahuan pendidikan demokrasi tingkat sekolah ini memiliki maksud agar siswa-siswi memahami bagaimana tata cara dalam berdemokrasi. Apalagi pelajar sebagai pemilih pemula dalam pelaksanaan demokrasi yang sesungguhnya.
”Pendidikan demokrasi seperti ini sangat lah penting, mengingkat bahwa pelajar sebagai sasaran Sosialisasi pemilih pemula bagi petugas Komisi Pemilihan Umum KPU, dalam pelaksanaan demokrasi pemilu. Dalam pelaksanaan Pilkasis sendiri juga diajarkan tentang bagaimana berkampanye layaknya pesta demokrasi pada umumnya,” pungkas Mizan. (duc)