oleh

Tuban Bakal Laksanakan Vaksinasi Covid-19 Tahap 2 Pada Maret

Kotatuban.com – Kabupaten Tuban menargetkan vaksinasi Covid-19 tahap 2 bakal dilaksanakan pada Maret mendatang. Vaksinasi tahap kedua ini direncanakan bakal selesai dilaksanakan selama dua bulan.

Adapun sasaran vaksinasi tahap 2 adalah profesi pelayanan publik yang kontak dengan banyak orang diantaranya personil TNI, Polri, Satpol PP, Aparatur Sipil Negara, Guru/Dosen, pedagang pasar, petugas objek wisata, dan pers. Nantinya, proses distribusi vaksin tahap 2 akan dilakukan secara bertahap dan berkesinambungan.

“Saat ini dilakukan sinkronisasi data antara pemerintah pusat dan pemerintah daerah. Sedangkan masyarakat umum akan masuk pada vaksinasi tahap 3,” terang, Juru Bicara Satgas Covid-19 Kabupaten Tuban, Endah Nurul Khomariyati.

Endah Nurul menjelaskan sebagai upaya percepatan, Dinkes Tuban juga akan menambah tenaga vaksinator dengan melibatkan nakes dari rumah sakit dan klinik swasta untuk diberikan pelatihan vaksinasi. Pelibatan nakes dari sektor swasta menjadi mendukung kesuksesan program vaksinasi Covid-19 di Kabupaten Tuban.

Lebih lanjut, Dinkes Tuban bekerja secara paralel untuk memenuhi target nasional yaitu dapat selesai dalam kurun waktu 17 bulan. Begitu selesai proses penyuntikan data langsung diperbaharui bersamaan dilakukan vaksinasi tahap pertama dosis kedua. Di samping itu, disusun langkah-langkah selanjutnya.

“Proses vaksinasi kabupaten Tuban diharapkan dapat diselesaikan dalam kurun waktu 1 tahun,” ujarnya.

Sekretaris Dinkes Tuban ini menambahkan guna memaksimalkan upaya penanganan Covid-19, Dinkes Tuban terus meningkatkan testing, tracing, dan treatment.

Keberhasilan penanganan Covid-19 perlu dukungan masyarakat. Vaksinasi Covid-19 menjadi harapan baru untuk beradaptasi dengan kebiasaan baru.

Masyarakat yang telah terdata sebagai calon penerima vaksin diharapkan kooperatif untuk melakukan vaksinasi. Setiap orang yang telah divaksin tetap harus mematuhi protokol kesehatan.

“Masyarakat diharapkan patuh protokol kesehatan atau 5 M. Memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak aman, mengurangi mobilitas, dan menghindari kerumunan,” jelasnya.

Sedangkan, jumlah total penerima vaksin Covid-19 di tahap 1 di kabupaten Tuban mencapai 3.530 penerima. Sampai dengan saat ini proses vaksinasi Covid-19 tahap 1 dosis pertama mencapai 91 persen atau sekitar 2.884 orang. Sedangkan vaksinasi Covid-19 tahap 1 dosis kedua mencapai 446 orang. Vaksinasi tahap 1 dilakukan di 2 RSUD, 33 Pukesmas dan 1 Klinik.

“Untuk tahap 1 ini diitargetkan selesai pada akhir Februari 2021,” pungkasnya. (duc)